Mesin Pencari

Artikel lainnya

Wednesday, October 20, 2010

Kapan Saat Tepat Mengganti Kosmetik

VIVAnews - Seperti halnya, obat-obatan, make up juga memiliki masa kedaluarsa. Berikut adalah petunjuk kapan Anda masih bisa menyimpan make up atau menggantinya dengan yang baru.

Maskara
Ganti maskara Anda setiap empat sampai enam bulan sekali. Begitu Anda mulai mencium bau seperti plastik terbakar, cairan maskara sering menggumpal, saatnya membuang maskara lama.

Jangan ambil risiko dengan produk mata. Formula yang terkena kuman dapat menimbulkan infeksi. Jika Anda membeli maskara baru, pastikan botol maskara terbebas dari bakteri. Tutup rapat setelah digunakan. Hindari terlalu sering membuka pemulas maskara. Dan yang terpenting, jangan pernah berbagi maskara dengan orang lain.

Eyeliner
Gunakan eyeliner cair tidak lebih dari enam bulan. Lekas buang, ketika eyeliner mulai mengental atau barbau seperti mawar busuk. Ada tips yang bisa Anda terapkan agar eyeliner cair tahan lama. Ujung pemulas adalah yang paling sering bersentuhan dengan mata.

Bakteri pun mudah berkembang ujung pemulas eyeliner cair. Jika Anda menggunakan pensil mata, raut atau tajamkan pensil secara teratur setiap beberapa hari.

Foundation

Foundation, baik itu berbentuk cair, krim, atau padat mampu bertahan selama setahun. Asalkan, Anda menyimpannya di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung, dan dijauhkan dari panas.

Tapi waspadalah, begitu cairan foundation Anda mulai pecah-pecah. Atau mulai mengental pada foundation krim dan pada foundation padat mulai tercium bau karet. Itu tandanya sudah waktunya mengganti foundation.

Concealer
Jika Anda memakai concealer berbentuk batang atau perhatikan gejala berikut. Saat mulai  cairan mulai retak, mengeras, atau elastis, tiba waktunya membuang concealer tersebut. Atau, jika memakai concealer cair, jangan pakai lagi, jika terlihat tanda berikut. Cairan concealer terpisah, berminyak dan berbau tengik.

Blush On dan Eye Shadow (Pewarna Pipi dan Mata)
Jika berbentuk kream bisa bertahan hingga setahun. Sementara yang berbentuk bedak lebih tahan lama, sekitar dua tahun. Jika Blash On atau Eye Shadow bedak Anda tumbuh kerak berwarna putih dan sudah hancur sebelum dua tahun, jangan pakai lagi.

Sementara tanda-tanda kadaluarsa pada formula krim adalah ketika krim mulai menebal dan berbau tidak biasa.

Lipstik
Pemulas bibir ini biasanya bertahan hingga delapan bulan. Kecuali, jika mulai lengket, dan mulai berbau karet. Jika ada tanda-tanda seperti itu. Jangan kenakan lagi lipstik tersebut.

Sikat Rias
Rata-rata bertahan selama setahun atau lebih. Sikat bulu alami, yang biasa dipakai untuk produk bedak, bisa tahan lama, jika dirawat. Cuci sekali dalam satu minggu dengan sabun yang lembut dan air hangat. Taruh di atas meja agar kering, dengan posisi bulu sikat menggantung di bawah.

Sikat sintetis, biasa digunakan formula berbahan krim, bertahan hanya setahun, dan perlu dibersihkan setidaknya dua kali dalam satu minggu dengan pembersih cairan alkohol. Buang jika bulu mulai lepas dan kaku.

No comments:

Post a Comment

Recomendasi

Artikel terbaru

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------

BUKU TAMU


ShoutMix chat widget