Mesin Pencari

Artikel lainnya

Sunday, October 3, 2010

Tips Saat Aki Motor Mati

Image
doc motorcycholic.com
Mogok bisa terjadi pada siapa pun. Baik saat anda sedang mengendarai kendaraan, atau terjebak dalam lalu lintas.
Salah satu penyebab mogok adalah aki. Aki yang tidak dirawat akan mempengaruhi kinerjanya dan bisa mengakibatkan hal hal seperti mogok, cukup tidak mengenakkan jika anda sedang dalam perjalanan. Berikut tips ringan untuk mengatasi keadaan seperti itu. Ada beberapa barang yang mudah dibawa, seperti ponsel, air mineral dan kabel jumper. Ponsel pasti akan sangat berguna untuk membantu anda saat ingin menelpon teman dan memberitahu mereka kemungkinan anda akan telat tiba ditujuan. Jadi mereka tidak perlu khawatir dengan anda. Air minum akan sangat membantu anda untuk meredakan dahaga didalam keadaan cuaca yang panas. Dan terakhir adalah kabel jumper yang berguna untuk meminta bantuan orang lain untuk memancing aki anda yang sudah mati.
Ada beberapa cara untuk menyalakan sepeda motor dengan baterai yang sudah mati.pertama dengan cara menyalakan baterai dengan melakukan jump start melalui aki sepeda motor lain,
- Posisikan kedua motor berdampingan sehingga cukup untuk memfasilitasi panjang kabel jumper. Pastikan aki sepeda motor lain bekerja dengan baik.
- Sambungkan penjempit berwarna merah dari kabel jumper ke terminal positif (+) aki yang mati.
- Sambungkan penjempit berwarna hitam dari kabel jumper ke terminal negatif (-) terminal aki yang sudah mati, atau sambungkan ke ground disepeda motor yang akinya mati.
- Sambungkan penjempit berwarna hitam diujung satunya dari kabel jumper ke terminal negatif (-) aki yang hidup, atau sambungkan ke ground disepeda motor yang baterainya baik.
- Sambungkan penjempit berwarna merah diujung yang lainnya dari kabel jumper ke terminal positif (+) aki yang hidup.
- Nyalakan sepeda motor dengan aki yang hidup dan tunggu beberapa menit.
- Nyalakan sepeda motor dengan aki yang mati.
-  Lepaskan penjepit berwarna merah dari kabel jumper pertama dari aki yang hidup, kemudian dari aki yang mati.
- Lepaskan penjepit berwarna hitam dari kabel jumper kedua aki tersebut.
- Biarkan sepeda motor dengan aki yang mati berjalan sampai anda mencapai tujuan anda atau temukan tempat yang cocok untuk mengisi ulang aki dengan pengisi daya baterai.
Jika anda tidak menemui satu motorpun yang lewat, alternatifnya bisa dengan aki mobil. untuk dapat melakukan jump start sebuah sepeda motor dari sebuah mobil caranya sama saja dengan melakukan jump start dari motor lainnya, namun perlu diingat bahwa sebuah mobil memiliki ukuran ampere yang lebih besar, sehingga sistem pengisian mobil jauh lebih kuat ketimbang sepeda motor. Jadi ketika akan melakukan jump start sepeda motor dari mobil, jangan nyalakan mesin mobilnya karena daya tambahan dari sistem pengisian mungkin akan menghancurkan sistem pengisian sepeda motor dan dapat menimbulkan kebakaran. Baterai mobil memiliki daya yang cukup untuk memulai sepeda motor tanpa menyalakan mesin mobil. Semoga bermanfaat. Dyas

No comments:

Post a Comment

Recomendasi

Artikel terbaru

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------

BUKU TAMU


ShoutMix chat widget